Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkum Sulawesi Barat Tingkatkan Pengawasan dan Pembinaan Notaris di Polewali Mandar

IMG 20250212 WA0043

Polewali Mandar, 12 Februari 2025 – Kantor Wilayah Kementerian Hukum (Kanwil Kemenkum) Sulawesi Barat melalui Bidang Pelayanan AHU (Administrasi Hukum Umum) melakukan koordinasi dengan notaris di Kabupaten Polewali Mandar. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pengawasan dan pembinaan terhadap notaris guna memastikan pelayanan yang diberikan sesuai dengan standar hukum yang berlaku.

Kegiatan koordinasi yang dilaksanakan pada hari Rabu, 12 Februari 2025 di kantor notaris Polewali Mandar ini dihadiri oleh Kepala Bidang Pelayanan AHU, Wardi, bersama dengan Ketua Pengurus Daerah (Pengda) Kabupaten Polewali Mandar, Hendra Saputra, S.H., M.Kn.
Dalam pertemuan tersebut, dibahas berbagai aspek penting terkait tugas dan tanggung jawab notaris dalam memberikan layanan kepada masyarakat. Salah satu poin utama yang dibahas adalah pembaruan terkait prosedur pelaporan notaris sesuai dengan Undang-Undang Jabatan Notaris. Saat ini, notaris memiliki dua pilihan mekanisme pelaporan, yaitu secara online melalui Google Form yang telah ditentukan atau secara offline dengan menyerahkan laporan langsung sesuai prosedur yang berlaku.

Selain itu, ditekankan pentingnya penerapan Prinsip Mengenali Pengguna Jasa (PMPJ) dalam praktik kenotariatan.

"Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman notaris mengenai pentingnya kepatuhan terhadap regulasi, meningkatkan kualitas layanan, serta memastikan peran mereka dalam sistem hukum berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku" ujar wardi

Kanwil Kemenkum Sulawesi Barat akan terus melakukan pembinaan dan pengawasan yang efektif. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta lingkungan notariat yang profesional, transparan, dan akuntabel. Hal ini pada akhirnya akan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap notaris dan memberikan kepastian hukum dalam berbagai transaksi.

Sejalan dengan itu, Kakanwil Kemenkum Sulbar, Tedy Sunu Maranto mendukung upaya yang dilakukan jajarannya.
Salah seorang Kakanwil di bawah kepemimpinan Menkum, Supratman Andi Agtas itu berharap agar terus berkoordinasi dan membangun sinergi dengan baik dengan notaris di Sulawesi Barat.

 

IMG 20250212 WA0038

IMG 20250212 WA0039

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI SULAWESI BARAT
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. KH. Abdul Malik Pattana Endeng, Komp. Perkantoran Gubernur, Rangas, Mamuju
PikPng.com phone icon png 604605   085333381263
PikPng.com email png 581646   Email 
   

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham  
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI SULAWESI BARAT


    instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham

  Jl. KH. Abdul Malik Pattana Endeng, Komp. Perkantoran Gubernur, Rangas, Mamuju
  085333381263
PikPng.com email png 581646   humas.hhsulbar@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI